Jumat, 10 Juli 2009

Seperti apakah figur pria yang diidamkan wanita?

Michael Jackson, pemyanyi legendaris yang baru saja meninggalkan kita, merupakan salah satu contoh figur pria yang diidamkan banyak wanita di banyak belahan dunia. Apa yang dilihat wanita dari Jacko?

Jika kita mau menelisik karakter Jacko, terlepas dari segala kekurangan yang ia miliki.
Pertama, Jacko adalah seorang pekerja keras yang pantang menyerah dan gigih berusaha. Kerja kerasnya ini kemudian menjadikannya sebagai ikon musik pop yang tercatat dalam sejarah musik dunia, dan samai detik ini belum ada seorang pun yang mampu menyamai kedudukannya dalam posisi terhormat dunia musik.

Nah, mungkin, hal inilah yang membuat jutaan wanita di dunia tergila-gila padanya. Pekerja keras, pantang menyerah. Dua karakter ini diyakini banyak orang sebagai alat untuk meraih kekayaan.

Kedua, tentu saja, Jacko adalah maestro musik. Sudah bukan rahasia lagi kalau musik dan syair-syair indah tentang cinta bisa membuat hati wanita tersentuh.

Kedua karakter di atas, merupakan sebagian aspek yang diharapkan dimiliki pria: pekerja keras dan Pemusik handal.

Berkenaan dengan kedua karakter di atas, saya teringat tokoh Wirayudha dalam epik Dyah Pitaloka. Wirayudha adalah pangawal muda istana yang kemudian diserahi tugas untuk menjaga Pitaloka. Meskipun Wirayudha merupakan sosok yang sederhana yang sebenarnya asal-usulnya tidak begitu jelas, namun kemampuannya dalam memainkan suling ternyata mampu membuat Pitaloka, bunga kebanggaan Kasundaan, jatuh hati.

Jadi, telah terbukti bahwa pekerja keras dan pemusik handal merupakan beberapa karakter pria yang diidamkan oleh wanita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar